Kritik Pemain MU, Karier Mourinho Terancam
indolivescore.com - Kalah di Derby Manchester membuat manajer Manchester United, Jose Mourinho, meragukan kualitas para pemainnya. Seperti yang diketahui, Setan Merah takluk dari Manchester City di pekan 5 Premier League dengan skor 1-2, Sabtu 10 September 2016 lalu.
Bermain di Old Trafford, Manchester City mencetak dua gol melalui Kevin De Bruyne dan Kelechi Iheanacho masing-masing di menit ke-15 dan menit ke-36. Satu gol MU dicetak oleh Zlatan Ibrahimovic di menit ke-42.
Kritik Mourinho kepada skuat The Red Devils mendapat tanggapan dari mantan pemain Liverpool yang saat ini melatih salah satu klub National League Inggris (kasta kelima), Stockport County, Dietmar Hamann. Dia mengatakan bahwa kritik pedasnya kepada para pemain Setan Merah bisa saja menghancurkan kariernya di Old Trafford.
"Alasan dia kehilangan pekerjaan di Chelsea karena selalu mengkritik pemainnya di publik. Dia juga mempermalukan mereka," kata Hamann, seperti dilansir Dailystar.
"Saya katakan ketika dia bergabung dengan Manchester United, jika dia tetap bertahan dengan karakter lamanya, dia tidak akan bertahan lama bersama MU," lanjut Hamann.
Manchester United akan menghadapi Feyenoord di ajang Liga Europa. Laga tersebut akan dihelat di Stadion Feijenoord Jumat 16 September 2016 mendatang.