Liverpool dikabarkan siap melakukan aktifitas transfer pada Januari mendatang demi bersaing meraih gelar Premier League musim ini.
Menurut Liverpool Echo, Jurgen Klopp telah mengantongi dua nama teratas sebagai pemain yang akan didatangkan manajer asal Jerman itu. Pemain tersebut adalah Christian Pulisic dan Mahmoud Dahoud.
Terbaru ini, striker Liverpool yakni Danny Ings telah dinyatakan absen sampai akhir musim akibat cedera lutut yang menimpanya. Ditambah, pemain andalan Klopp di lini depan, Sadio Mane, akan absen selama bulan Januari karena akan membela Senegal dalam pentas Piala Afrika.
Klopp sangat menyadari kondisi tersebut, dan situasi akan semakin sulit jika Liverpool melaju ke babak selanjutnya dalam ajang Piala Liga. Kondisi yang membutuhkan kedalaman skuat mumpuni jika ingin melaju hingga podium juara. Belum lagi resiko cedera yang kerap menghampiri pemain di jadwal sibuk pertengahan musim.
Pulisic, wonderkid asal klub Dortmund, memang sedang menjadi properti panas karena dianggap memiliki masa depan cerah. Bahkan musim ini ia telah tampil dalam enam laga di Bundesliga bersama Die Borussen, lengkap dengan torehan dua gol dan empat assist.
Sedangkan Dahoud yang bermain untuk Borussia Monchenggladbach dan berposisi sebagai gelandang bertahan, bisa menjadi opsi Klopp dalam meramu barisan tengah The Reds.
Kedua pemain tersebut memang pernah diisukan akan bergabung bersama Liverpool pada musim panas lalu. Namun transfer itu tak terwujud, lantaran Klopp memilih untuk membeli Wijnaldum dan Sadio Mane.
“Kami melihat pasar pemain setiap waktu dan tentu kami butuh bersiap untuk situasi yang berbeda, seperti salah satu pemain saya tengah cedera, lalu Piala Afrika akan di gelar Januari. Jadi kami tak perlu terkejut dengan hal tersebut, tapi itu bisa menjadi momen saya untuk melihat bakat-bakat lain di dunia ini,” terang Klopp dalam website resmi klub.
“Itu semua bukan tentang banyaknya seorang striker. Saya pikir tiga striker sudah cukup. Tapi ketika Sadio pergi membela negaranya kami tak punya winger. Kami tak memiliki banyak winger, saya bisa katakan itu. Roberto Firmino bisa menjadi seorang winger dan kemudian kami hanya memiliki dua striker.”
“Masih sangat panjang untuk mencapai Januari, dan bulan Januari akan menjadi hal yang menyibukkan.” tutup eks manajer Dortmund tersebut.
Selasa, 08 November 2016
Klopp Akan Rekrut Dua Pemain Bundesliga Ini Januari Nanti
Gianfranco Zola Dikabarkan Akan Jadi Asisten Pelatih Inter Milan
Jika jadi diangkat, mantan pelatih Villarreal asal Spanyol itu akan butuh asisten orang Italia untuk berkomunikasi dengan skuat. Menurut Sky Sport Italia, orang itu adalah Zola.
Sky mengklaim bahwa Inter sudah bertemu dengan Zola. Pengetahuan mantan bintang Napoli dan Parma itu tentang sepakbola Italia jelas jadi salah satu pertimbangan utama.
Zola, yang pernah menangani West Ham, Italia U-16, Watford, Cagliari dan terakhir Al-Arabi, sebenarnya bisa saja menjadi salah satu calon pelatih baru Inter pengganti Frank de Boer. Kemungkinan itu juga ada.
Namun, Zola diyakini lebih tepat sebagai asisten Marcelino di Inter nanti.
Jelang Laga El Clasico Real Madrid dan Barcelona, Ini Perbandingan Gol Trio MSN dan BBC
Satu bulan jelang laga El Clasico antara Real Madrid dan Barcelona atau tepatnya pekan ke-14 La Liga, jumlah gol trio maut Barcelona, MSN (Messi, Suarez, Neymar) jauh lebih produktif dibandingkan BBC (Bale, Benzema, Cristiano Ronaldo).
Sejauh ini, Barcelona sudah mencetak 49 gol dimana 31 di antaranya disumbang trio MSN dengan rincian Messi (15), Suarez (10), dan Neymar (6). Angka tersebut 63,2 persen dari total gol yang dicetak Barcelona.
Sementara itu, Madrid juga sudah mencetak 49 gol dimana 16 di antaranya dicetak trio BBC dengan rincian Ronaldo (7), Benzema (5), dab Bale (5). Angka itu hanya 36,7 persen dari total gol El Real.
Trio MSN memang lebih unggul dari BBC. Tapi, MSN memiliki menit bermain bersama lebih banyak, yakni 3.285 menit, sementara BBC hanya 2.835 menit. BBC jarang main bersama karena bergantiannya cedera yang dialami Ronaldo, Benzema, dan Bale.
Saat ini Madrid berada di puncak klasemen La Liga dengan 24 poin, sementara Barcelona di posisi dua dengan 22 poin. Los Blancos belum terkalahkan dari 10 laga, sedangkan Barcelona sudah menelan dua kekalahan.
Senin, 07 November 2016
Apa Beda Ajang Penghargaan Ballon d'Or dengan FIFA The Best, Baca ini
FIFA dan Ballon d'Or sudah resmi berpisah beberapa waktu lalu. Kerjasama mereka tidak diperbarui lagi untuk tahun ini dan masing-masing memilih untuk memberikan penghargaan sendiri.
France Football akan kembali menggelar Ballon d'Or sesuai dengan tradisi mereka. Sementara itu, FIFA menggelar penghargaan baru yang mereka beri nama FIFA The Best.
Format yang dipakai kedua penghargaan ini berbeda. Ballon d'Or memilih 30 pemain yang masuk nominasi sementara FIFA The Best menunjuk 23 pemain saja dalam daftar nominasi mereka.
Perbedaan utamanya adalah para pemilih alias voter. Ballon d'Or kembali ke tradisi puluhan tahun mereka dengan memberikan hak suara kepada para jurnalis dari seluruh dunia. Sementara itu, FIFA The Best mengambil suara dari pemain, pelatih dan suporter.
Fans punya 50% hak suara dengan mengikuti polling penghargaan FIFA ini melalui internet. FIFA akan menggelar gala penghargaan mereka di Zurich pada 9 Januari mendatang.
Berikut ini 23 nomine FIFA Men's Player 2016:
Sergio Aguero (Argentina/Manchester City)
Gareth Bale (Wales/Real Madrid)
Gianluigi Buffon (Italia/Juventus)
Cristiano Ronaldo (Portugal/Real Madrid)
Kevin De Bruyne (Belgia/Manchester City)
Antoine Griezmann (Prancis/Atletico Madrid)
Zlatan Ibrahimovic (Swedia/Paris Saint-Germain/Manchester United)
Andres Iniesta (Spanyol/Barcelona)
N'golo Kante (Prancis/Leicester City/Chelsea)
Toni Kroos (Jerman/Real Madrid)
Robert Lewandowski (Polandia/Bayern Munchen)
Riyad Mahrez (Aljazair/Leicester City)
Lionel Messi (Argentina/Barcelona)
Luka Modric (Kroasia/Real Madrid)
Manuel Neuer (Jerman/Bayern Munchen)
Neymar (Brasil/Barcelona)
Mesut Ozil (Jerman/Arsenal)
Dimitri Payet (Prancis/West Ham United)
Paul Pogba (Prancis/Juventus/Manchester United)
Sergio Ramos (Spanyol/Real Madrid)
Alexis Sanchez (Chile/Arsenal)
Luis Suarez (Uruguay/Barcelona)
Jamie Vardy (Inggris/Leicester City)
Berikut ini daftar lengkap 30 nama yang dinominasikan Ballon d'Or:
Sergio Aguero (Manchester City)
Pierre-Emerick Aubameyang (Borussia Dortmund)
Gareth Bale (Real Madrid)
Gianluigi Buffon (Juventus)
Cristiano Ronaldo (Real Madrid)
Kevin De Bruyne (Manchester City)
Paulo Dybala (Juventus)
Diego Godin (Atletico Madrid)
Antoine Griezmann (Atletico Madrid)
Gonzalo Higuain (Juventus)
Zlatan Ibrahimovic (Manchester United)
Andres Iniesta (Barcelona)
Koke (Atletico Madrid)
Toni Kroos (Real Madrid)
Robert Lewandowski (Bayern Munich)
Thomas Muller (Bayern Munich)
Luka Modric (Real Madrid)
Riyad Mahrez (Leicester)
Lionel Messi (Barcelona)
Hugo Lloris (Tottenham)
Dimitri Payet (West Ham)
Paul Pogba (Manchester United)
Manuel Neuer (Bayern Munich)
Pepe (Real Madrid)
Neymar (Barcelona)
Rui Patricio (Sporting Lisbon)
Sergio Ramos (Real Madrid)
Luis Suarez (Barcelona)
Jamie Vardy (Leicester)
Arturo Vidal (Bayern Munich)
Terungkap Anthony Martial Sakit Hati ke Ibrahimovic Karena Rebut Nomor Punggungnya
Striker Manchester United (MU), Anthony Martial masih sakit hati setelah nomor punggung sembilan miliknya diambil Zlatan Ibrahimovic. Menurut sang agen, Philippe Lamboley, Martial merasa kecewa atas keputusan MU yang lebih mengutamakan Ibrahimovic.
Musim lalu Martial memakai kostum MU bernomor punggung sembilan. Namun, musim ini berubah karena ia mengenakan kostum nomor 11, karena kedatangan Ibrahimovic dari Paris Saint-Germain musim panas lalu.
"Saya tidak akan berbohong mengenai itu, dia (Martial) sakit hati ketika Manchester United mengambil kostum nomor sembilan darinya. Dia terkejut dan kecewa selama beberapa hari," kata Lamboley, seperti dilansir RMC.
"Tapi, dia seorang yang profesional. Dia tahu bahwa dia mampu bertarung. Secara pribadi saya tidak setuju dengan keputusan MU, karena saya pikir itu tidak menunjukkan respek," jelasnya.
Lamboley mengatakan, sekarang Martial harus melanjutkan kariernya, namun tidak pernah melupakan tentang hal itu. Belakangan, Martial juga kesulitan menembus tim inti The Red Devils.
Masalah dalam kehidupan pribadi pemain asal Prancis ini dikabarkan membuatnya kesulitan untuk fokus saat latihan. Tapi, Lamboley menegaskan, kliennya bahagia di Old Trafford.
"Bohong bahwa hubungan Anthony dengan (Jose) Mourinho berjalan buruk. Hubungan mereka profesional. Saya yakin Mourinho akan bisa mengeluarkan kemampuan terbaik Anthony, seperti yang dilakukan Louis van Gaal sebelumnya," paparnya.
Mandul, 6 Laga Tanpa Cetak Gol Ibrahimovic
Itu berarti ia sudah tak bikin gol dalam enam pertandingan terakhir. Eks striker Paris Saint Germain (PSG) itu mencetak gol terakhirnya saat MU menghadapi wakil Ukraina FC Zorya Luh pada Liga Europa akhir September lalu.
Di Stadion Sukru Saracoglu, Ibra masuk menggantikan Paul Pogba yang cedera di menit ke-30. Dilihat dari data statistik yang dilansir dari Whoscored, Ibra hanya mendapatkan nilai 6,19.
Nilai tertinggi untuk pemain MU diberikan kepada Wayne Rooney yang mencetak satu-satunya gol. Rooney diganjar nila 7,54. Sementara Ibra dalam 60 menit penampilannya hanya melepaskan satu upaya ke gawang tapi melenceng, memenangi dua aerial duel, akurasi umpan 72,2%, dan 47 sentuhan bola. Striker berusia 35 tahun itu justru jadi sorotan dan terancam terkena hukuman karena ulahnya mencekik pemain lawan Simon Kjaer di babak pertama.
Penampilan buruk Ibra sudah dikritik sejak beberapa laga sebelumnya. Kiprahnya di Liga Inggris dianggap tidak sesukses di liga-liga sebelumnya mulai dari Belanda, Italia, Spanyol, hingga Prancis dimana ia mendapatkan julukan Ibracadabra karena daya magisnya di depan gawang.
Tengok saja jumlah gol yang ia lesakkan sepanjang karirnya. Ibra total sudah menceploskan 398 gol dari 692 laga semenjak pertama kali jadi pemain profesional bersama klub Malmo FF di Swedia hingga saat ini bersama MU.
Kala masih berkostum PSG. Ia mampu mencetak 156 gol dari 180 laga selama empat musim di PSG. Di Milan, rekor golnya lebih impresif lagi karena Ibra mampu membukukan 56 gol dari 85 laga hanya selama dua musim bersama Rossoneri. Bersama Barcelona Striker asal Swedia itu menyumbang 22 gol dari 46 laga, sementara di Inter Milan ia mencetak 66 gol dari 117 laga. Di MU, ia sejauh ini sudah menyumbang enam gol dari 15 pertandingan di seluruh kompetisi.
Bastian Schweinsteiger Akan Tinggal MU di Bulan Januari Dengan Status Bebas Transfer
Klub raksasa Premier League, Manchester Untied dilaporkan bersedia untuk membiarkan salah satu bintangnya, Bastian Schweinsteiger meninggalkan Old Trafford dengan status bebas transfer.
Pemain berusia 32 tahun itu mengalami awal yang sulit untuk tahun keduanya di Inggris, setelah hanya bermain sekilas pada musim lalu.
Schweinsteiger hanya muncul di 18 kali laga Premier League saat MU masih di bawah asuhan Louis Van Gaal. Lalu kini bersama Jose Mourinho, Schweini justru benar-benar tak dapat kesempatan tampil reguler di skuat Red Devils.
Gelandang yang turut mempersembahkan gelar Liga Champions untuk Bayern Munchen pada tahun 2013 ini membuat kejutan dengan kembali ke sesi latihan tim pertama Setan Merah.
Namun, The Sun melaporkan bahwa comeback-nya itu hanya untuk memastikan dirinya fit untuk dilepas pada saat jendela transfer musim dingin dibuka awal tahun depan.
“Bastian adalah Schweinsteiger memenuhi kewajibannya dengan berlatih setiap hari dan dalam bentuk yang hebat,” kata sumber The Sun yang diklaim sebagai orang dalam Manchester United.
“Dia masih tampak sebaik ketika datang. United berharap masih ada klub yang ingin membawanya pergi dari Old Trafford pada jendela transfer berikutnya, tapi belum ada peminat.”
Melanjutkan karier di Chinese Super League atau Major League Soccer, dianggap menjadi opsi masuk akal bagi Schweini dan United siap memberi kompensasi menggiurkan.
Pemain yang pernah juara Piala Dunia bersama Jerman itu akan menerima sekitar 18 juta poundsterling jika dilepas dari Old Trafford, karena kontraknya masih tersisa dua tahun lagi.