Kiper remaja AC Milan, Gianluigi Donnarumma, menjadi sensasi tersendiri dalam sepak bola Italia. Saat laga AC Milan kontra Cagliari, Senin (9/1/2017) dalam lanjutan Liga Italia, Donnarumma mengukir rekor baru.
Dalam usia yang baru 17 tahun, Donnarumma telah mencatatkan penampilan ke-50 dengan seragam AC Milan. Dia menjadi pemain termuda sepanjang sejarah klub berjulukan Rossoneri itu yang mencatatkan 50 penampilan.
Bahkan nama-nama legenda Milan seperti Franco Baresi, Paolo Maldini, atau Massimo Ambrosini ia kalahkan. Maldini sendiri sebelumnya menorehkan 51 penampilan dengan seragam AC Milan dalam usia 17 tahun.
Seperti dilansir situs resmi klub, 50 penampilan yang dibuat Donnarumma bersama Milan terjadi di semua kompetisi. Di Liga Italia Serie A, Donnarumma sudah tampil sebanyak 38 pertandingan.
Dari 50 penampilannya bersama AC Milan, Donnarumma 17 kali melakukan clean sheet. Debutnya bersama Rossoneri dilakoni pada usia 16 tahun, saat Milan menang 2-1 atas Sassuolo di Stadion San Siro pada 25 Oktober 2015.
Donnarumma turut membawa Milan juara Supercoppa Italiana 2016, di mana itu menjadi trofi pertamanya di level klub. Trofi tersebut juga merupakan yang pertama bagi Milan dalam kurun waktu lima tahun terakhir.
Jumat, 13 Januari 2017
Gianluigi Donnarumma Lewati Rekor Legenda AC Milan
Atletico Madrid Jadi Tim Pertama ke Perempat Final Copa del Rey
Atletico Madrid menjadi tim pertama yang melangkah ke babak perempat final Copa del Rey seusai menyisihkan Las Palmas pada babak 16 besar.
Pada pertandingan kedua babak 16 besar, Atletico kalah 2-3 dari Las Palmas, Selasa (10/1/2017) atau Rabu dini hari WIB. Kendati demikian, klub berjulukan Los Rojiblancos itu tetap lolos dengan agregat 4-3.
Bertanding di Stadion Vicente Calderon, Atletico sempat kesulitan menghadapi Las Palmas yang saat ini berada di peringkat ke-8 klasemen sementara La Liga. Tuan rumah baru bisa memecah kebuntuan pada babak kedua.
Antoine Griezmann membuka kemenangan Atletico pada menit ke-49. Dia bergerak lebih cepat dari bek lawan, Aythami Artiles, untuk menyambut umpan Nicolas Gaitan dan menjebol gawang Raul Lizoain.
Marko Livaja memaksa skor imbang 1-1 pada menit ke-57. Dengan kemampuan individunya, dia melewati dua bek Atletico lalu menaklukkan kiper Atletico, Miguel Moya.
Keunggulan Las Palmas hanya bertahan tiga menit. Angel Correa kembali membawa tuan rumah unggul pada menit ke-61, memanfaatkan umpan Koke.
Las Palmas yang berharap bisa mengatasi defisit dua gol pada pertemuan pertama, mencoba mencari gol tambahan. Hal itu terwujud pada pengujung laga.
Livaja dan Mateo Ezequiel Garcia berhasil membalikkan keadaan dan Las Palmas menjadi unggul 3-2. Akan tetapi, Las Palmas tak bisa mencari gol keempat dan tetap tersisih dengan agregat 4-3.
Pertandingan sisa babak 16 besar Copa del Rey akan dimainkan pada Rabu (11/1/2017) dan Kamis (12/1/2017). Barcelona akan berhadapan dengan Athletic Bilbao pada malam nanti, sedangkan Sevilla vs Real Madrid menjadi penutup laga babak ini.
Kamis, 12 Januari 2017
Resmi, Peserta Piala Dunia Akan Ditambah dan Diikuti 48 Negara
Anggota FIFA, dikabarkan Marca, Senin (9/1/2017), telah mencapai kesepakatan verbal untuk menambah peserta Piala Dunia 2026 menjadi 48 tim.
Menurut salah satu sumber internal FIFA, pengumuman resmi akan dibuat pada Selasa (10/1/2017), hari kedua rapat anggota FIFA, atau satu hari setelah acara pengumuman Gala Dinner FIFA The Best 2016 yang akan berlangsung di Zurich, Swiss.
Dengan adanya kesepakatan ini, Piala Dunia 2022 Qatar akan menjadi turnamen terakhir dengan format 32 tim. Rencananya, setelah mengumumkan penambahan peserta, anggota FIFA akan kembali berkumpul untuk menentukan tuan rumah Piala Dunia 2026.
Kabar mengenai kesepakatan para anggota FIFA terkait penambahan jumlah peserta diperkuat dengan isi media sosial salah satu jurnalis asal Brasil, Jamil Chade, yang diberitakan ikut serta dalam pertemuan. Dalam akun Twitter-nya, Jamil Chade bahkan mengunggah foto format yang sedang dibahas.
Format tersebut sejauh ini diketahui menggunakan sistem, yakni 16 dari total 48 negara akan langsung lolos ke putaran final, sedangkan 32 sisanya akan bertanding pada babak penyisihan untuk memperebutkan 16 sisa tempat pada putaran final.
Piala Dunia pertama kali digelar pada 1930 dengan 13 peserta. Uruguay menjadi tim pertama yang menorehkan sejarah sebagai juara turnamen tersebut. Setelah itu, pada Piala Dunia 1934 Prancis, jumlah peserta ditambah menjadi 16 yang kemudian bertahan hingga 1978.
Pada Piala Dunia 1982 Spanyol, FIFA kembali mengubah jumlah peserta dari 16 ke 24 tim. Terakhir, penambahan jumlah peserta menjadi 32 tim terjadi pada gelaran Piala Dunia 1998 Prancis yang bertahan hingga saat ini.
Mourinho Berada di Jalur Menuju Trofi Pertama Bersama MU
Manajer Manchester United, Jose Mourinho kembali diuji pada pertandingan semifinal Piala Liga Inggris. Meski hanya melawan tim juru kunci Premier League, Hull City namun The Special One berjanji akan menurunkan pemain terbaiknya.
Laga melawan Hull City akan berlangsung pada Rabu dini hari WIB, 11 Januari 2017 di Old Trafford. MU tentu saja ingin meraih kemenangan di kandang sendiri agar tidak kewalahan pada leg kedua.
Mourinho tidak bisa menganggap remeh The Tigers, meski di Premier League penampilan mereka jelek. Ketika bermain di Piala FA, Hull City sukses mengalahkan Swansea City 2-0.
Untuk itulah, Mourinho akan menurunkan empat pemain pilarnya pada laga tersebut, mulai dari Zlatan Ibrahimovic, Ander Herrera, Paul Pogba, dan Antonio Valencia.
"Di laga melawan Hull City, kami akan memainkan pemain yang cukup segar. Zlatan Ibrahimovic, Ander Herrera, Paul Pogba, dan Antonio Valencia akan tampil di laga tersebut," kata Mourinho.
Ibrahimovic dan Pogba merupakan pemain MU yang penampilannya sangat impresif pada musim ini. Ibrahimovic hingga saat ini telah mencetak 13 gol, sedangkan Pogba telah mencetak empat gol.
Mourinho tidak ingin membocorkan siapa saja pemain yang akan turun sejak menit pertama atau siapa yang menjadi cadangan. Sebab, manajer asal Portugal ini menginginkan timnya meraih kemenangan dengan pemain yang cukup segar.
Juan Mata, gelandang Manchester United juga tidak ingin menganggap remeh pertandingan Piala Liga Inggris. Mata mengatakan, Hull City datang ke Old Traffrod dengan motivasi yang cukup kuat.
"Kamu juga fokus untuk bermain di Piala Liga melawan Hull City. Meski mereka menjadi juru kunci di Premier League, namun mereka memiliki modal dengan mengalahkan Swansea di Piala FA. Saya yakin mereka datang ke Old Traffrod untuk mengalahkan kami," kata Mata dilansir dari web resmi MU.
Semangat tinggi MU bisa dimengerti karena Piala Liga bisa menjadi trofi pertama mereka di bawah kendali Mourinho. Tentu saja, trofi ini bisa untuk sementara memenuhi ekspektasi tinggi publik Manchester merah dan tentunya para bos besar.
Sementara itu, Hull City kabarnya tidak akan diperkuat oleh Michael Dawson. Dawson mengalami cedera bahu,saat menghadapi Swansea City di Piala FA.
“Kami akan berbicara dengan dokter untuk melihat perkembangan Dawson. Saya berharap ia bisa bermain pada pertandingan selanjutnya. Tapi kami menunggu hasil dari dokter lebih dahulu,” kata manajer Hull City, Marco Silva.
Silva pun masih belum memutuskan siapakah yang akan menggantikan posisi Dawson. Sebab, Curtis Davies masih mengalami cedera hamstring. Sedangkan Abel Fernandez juga belum fit.
Berikut Daftar Aturan Baru di Kompetisi Sepak Bola Indonesia Musim 2017
Jadi, saat ini manajemen klub berjulukan Singo Edan itu masih belum memutuskan setuju atau tidak dengan aturan itu. Sebab, General Manager Arema, Ruddy Widodo, mengaku aturan itu belum fix.
Kini klub sedang mendapatkan tugas, untuk mengadakan diskusi di tingkat internal, siap atau tidak menyambut hal itu. "Jadi dalam Kongres PSSI itu, memang diusulkan regulasi baru. Tetapi, belum resmi," tutur Ruddy.
"Regulasi anyarnya kan bukan hanya satu atau dua sehingga kami perlu bicara dengan manajemen, pelatih sampai marketing, karena ini menyangkut pada potensi bisnis. Tidak sedikit klub yang harus mengubah rancangan belanja pemainnya," sambungnya.
Belum lagi, sudah ada klub yang mengikat pra kontrak dengan pemain. Misalnya, dengan batasan dua pemain yang berusia di atas 35 tahun, bisa jadi ada yang keberatan. Imbasnya, juga ke Divisi Utama juga, bukan hanya pada klub peserta kasta tertinggi.
Selain itu, misalkan menjalankan ketentuan baru, dengan adanya lima pemain dengan usia di bawah 23 tahun. Maka, bisa dipastikan beberapa klub juga harus mencari pemain dengan kategori tersebut, yang berkualitas untuk bersaing dalam kasta tertinggi.
"Makanya, Ketua Umum PSSI memberikan waktu 1-2 minggu, nanti kami berkumpul lagi. Harus ada solusi untuk masalah seperti ini," tambah Ruddy.
Arema, bisa dipastikan berhati-hati untuk mengatakan setuju atau menolaknya. Misalkan dalam hal pembatasan pemain dengan usia di atas 35 tahun.
Arema sebenarnya tidak ada masalah karena mereka memenuhi aturannya. Hanya ada Cristian Gonzales dan Achmad Kurniawan yang usianya di atas 35. Tetapi, mereka memikirkan klub lain yang sudah terlanjur mengontrak banyak pemain gaek.
"Intinya, baik ketentuan pemain junior atau senior, ini akan memengaruhi rencana tim, termasuk Arema. Makanya, mesti diperbincangkan dulu," ujar Ruddy.
Ronaldo, Ranieri, dan Faiz Subri Menang Gelar Terbaik Dunia FIFA 2016
Cristiano Ronaldo memenangi gelar pemain terbaik dunia 2016 versi Federation Internationale de Football Association (FIFA) untuk keempat kalinya pada Selasa dini hari WIB (10/1/2017).
Pemain bintang Timnas Portugal dan klub La Liga Spanyol Real Madrid itu mengalahkan rival lamanya Lionel Messi asal Argentina dan sesama klub La Liga FC Barcelona dalam penetapan pemain terbaik sepanjang tahun lalu itu.
Messi sendiri hanya beberapa jam sebelum perhelatan puncak ditarik oleh klubnya, sehingga tidak mengikuti kegiatan yang digelar di Kongresshaus Theatre di tengah Kota Zurich tersebut.
Sementara itu, pelatih berkebangsaan Italia Claudio Ranieri terpilih sebagai yang terbaik sebagai imbas dari kejutannya membawa Leicester City menjadi juara Liga Primer Inggris musim 2015-2016 meski Si Rubah tertatih-tatih dalam mengarungi separuh perjalanan musim 2016-2017.
Kemenangan Ronaldo merupakan ganjaran wajar atas peran pentingnya membawa Portugal menjadi juara Piala Eropa (Euro) 2016 di Prancis dengan menaklukkan tuan rumah di final serta mengantar Real Madrid juara Liga Champions Eropa dengan mengatasi rival sekota Atletico Madrid di laga puncak.
Di bawah Ronaldo, pemain terbaik dunia lima kali Messi kali ini menjadi yang kedua, sedangkan penyerang Timnas Prancis dan Atletico Madrid Antoine Griezmann di peringkat ketiga sebagai pemain terbaik dunia sepanjang tahun lalu.
Mengenai penarikan Messi dari acara gala tersebut, Barca mengungkapkannya merupakan persiapan melawan Athletic Bilbao di leg kedua babak 16 besar Piala Raja Spanyol (Copa del Rey) yang digelar pada Kamis (12/1/2017) mulai pk. 03:15 WIB.
Wajar apabila Barca menilai pertandingan tersebut sangat penting, mengingat dalam pertandingan leg pertama yang berlangsung di Bilbao pada Jumat pagi WIB pekan lalu (6/1/2017) Barca menelan kekalahan dengan skor tipis 1-2.
Keputusan Barca menarik Messi demi Copa del Rey mengecewakan Ronaldo. “Saya senang jika Messi ada di sini saat ini, tapi mereka (Barca) punya laga penting Rabu (Kamis WIB) dan saya bisa memahaminya,” ujarnya selepas menerima penghargaan dari Presiden FIFA Gianni Infantino.
Ronaldo dan Real Madrid juga segera bertarung di leg kedua Copa del Rey yang dijadwalkan berlangsung pada Jumat (13/1/2017) mulai pk. 03:15 WIB melawan tuan rumah Sevilla. Namun, selain waktu yang masih lebih lama ketimbang laga Barca, Madrid juga telah aman dengan menang di leg pertama 3-0.
FIFA pada 2010 hingga 2015 menggabungkan penganugerahan pemain terbaik dunia yang biasa dihelatnya sendiri dengan Ballon d’Or yang sebelumnya digelar secara terpisah oleh France Football. Namun, mulai tahun ini, penganugerahan pemain terbaik FIFA dilaksanakan terpisah lagi.
Ronaldo juga terpilih menjadi pemain terbaik dunia versi penerbitan Prancis tersebut pertengahan bulan lalu sehingga meraih penghargaan Ballon d’Or.
Cristiano Ronaldo sebelumnya memenangi penghargaan pemain terbaik dunia untuk edisi 2008, 2013, 2014 dengan Messi selalu berada di posisi kedua. Sedangkan Messi memenangi penghargaan terbaik dunia edisi 2009 hingga 2012 dan kemudian pada 2015 dengan Ronaldo selalu menjadi yang kedua kecuali pada edisi 2010 di mana sesama pemain Barca Andres Iniesta sebagai runner up.
Sementara itu, Ranieri menangku ‘gila’ setelah dinyatakan sebagai pemenang penghargaan sebagai pelatih terbaik sedunia edisi 2016 dengan melawati Fernando Santos, yang memimpin Portugal juara Euro 2016.
Di sisi lain, klub Kolombia Atletico Nacional de Medellin meraih Fair Play Award tak lepas dari kenyataan unik dan bersejarah di mana mereka menyerahkan gelar juara Copa Sudamericana, kejuaraan antarklub Amerika Selatan level kedua setelah Copa Libertadores, kepada klub Brasil Chapecoense.
Sedikitnya 19 pemain Chapecoense berikut jajaran pelatih dan manajemennya tewas akibat kecelakaan pesawat yang membawa mereka ke Medellin untuk menjalani pertandingan final leg pertama Copa Sudamericana melawan tuan rumah Atletico Nacional.
Hanya dalam hitungan jam setelah insiden menyedihkan itu, Atletico Nacional langsung meminta Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan (Conmebol) untuk menyerahkan gelar juara Copa Sudamericana kepada Chapecoense.
“Chapecoense adalah juara Copa Sudamericana 2016, selamanya,” demikian pernyataan resmi Atletico Nacional segera setelah tragedi akhir November 2016 itu. Secara keseluruhan kecelakaan itu menewaskan 71 penumpang dan krunya.
“Kami melakukan sesuatu yang tidak lebih dari apa yang harus kita lakukan, menyerahkan kepada mereka trofi ini sebagai tanda sebuah harapan,” kata Presiden klub Atletico Nacional Juan Carlos de La Cuesta dalam acara tersebut mengenai sikap klubnya menyerahkan gelar juara kepada Chapecoense.
Yang juga meraih penghargaan dalam acara di Zurich tersebut ialah Carli Lloyd, pemain timnas putri Amerika Serikat. Dia menjadi yang terbaik kedua secara beruntun karena juga meraihnya untuk edisi 2015.
Kabar baik bagi Malaysia, pemain klub Penang Mohammad Faiz Subri, memenangi Ferenc Pukas Award sebagai pencetak gol terbaik sepanjang 2016. Gol itu dilesakkannya dari jarak 35 meter dalam kompetisi domestik Malaysia ketika timnya menang 4-1 atas Penang.
Suporter Liverpool dan Dortmund Raih Penghargaan FIFA Fan Award 2016
Penghargaan khusus diberikan kepada suporter Liverpool dan Borussia Dortmund pada FIFA Gala 2016 di Zurich, Senin (9/1/2016). Kedua suporter mendapat FIFA Fan Award 2016.
Penghargaan itu diberikan merujuk pada sikap kedua suporter pada pertadingan perempat final kedua Liga Europa, 14 April 2016.
Ketika itu, tuan rumah dalam suasana memperingati Tragedi Hillsborough yang membuat 96 suporter Liverpool meninggal duani. Sebagai tamu, suporter Dortmund ikut larut dalam suasana dan menyanyikan "You'll Never Walk Alone".
"Terima kasih atas penghargaan ini. Merupakan hal luar biasa karena suporter mendapat pengakuan dengan gelar bergengsi," kata Susan Black, Direktur Komunikasi Liverpool.
"Saya juga berterima kasih kepada suporter Dortmund yang tidak hanya ikut berteriak, tetapi bernyanyi dengan hati dan menjadikan malam itu spesial," tuturnya lagi.
Aksi suporter Liverpool dan Dortmund itu mendapat apresiasi luas. Dengan 45,92 persen suara, mereka mengalahkan aksi pendukung Islandia di Piala Eropa 2016 (31,37 persen) dan suporter klub Belanda, ADO Den Haag (22,71 persen).
Pada Piala Eropa 2016 lalu, suporter Islandia memang menjadi pembicaraan. Gaya tepuk tangan mereka dalam mendukung tim lantas diikuti suporter sejumlah klub dalam mengapresiasi perjuangan para pemain.
Sementara itu, aksi sosial ditunjukkan suporter ADO. Pada September lalu, mereka membawa boneka beruang dan mainan lain untuk diberikan kepada suporter Feyenoord yang masih anak-anak.