Selasa, 16 Agustus 2016
Bursa Transfer Gila, Chelsea Sulit Dapat Pemain
Mantan manajer Italia akan menjalani laga kompetitif perdananya bersama The Blues, ketika tim menghadapi West Ham di Stamford Bridge pekan ini.
Chelsea baru membeli Michy Batshuayi dan N'Golo Kante di musim panas, dalam bursa pemain yang sudah diwarnai oleh rekor transfer termahal dunia oleh Manchester United, yang menebus Paul Pogba dengan harga 89 juta pounds.
"Saya berbicara setiap hari dengan klub dan kami memiliki rencana," tutur Conte pada laman resmi klub.
"Kami tahu bahwa bursa transfer memang gila dan berbeda, namun kami harus sabar untuk menemukan solusi yang tepat bagi tim dan amat penting untuk berbicara setiap hari dengan klub, guna menemukan solusi yang tepat untuk membuat skuat ini lebih baik."
"Saya memilih untuk membicarakan topik ini dengan klub dan memiliki ide untuk membuat skuat lebih baik, dan tentu di masa depan sesuatu akan bisa terjadi."
Dibawah Kepemimpinan Zidane, Real Madrid Hemat Dana Transfer
Real Madrid dikenal sebagai klub yang sangat aktif saat jendela transfer terbuka.
Bukan hanya aktif saja, Madrid juga rela menggelontorkan dana demi mendatangkan pemain bintang kelas dunia.
Julukkan Los Galacticos (galaksi) pun disematkan pada Real Madrid karena dipenuhi banyak pemain bintang.
Namun pada bursa transfer musim panas ini, Real Madridcenderung pasif dalam menggaet pemain.
Hingga saat ini, Real Madrid baru mendatangkan Alvaro Morata dan pemain muda asal Paraguay Sergio Diaz.
Meski tak aktif dalam mendatangkan pemain baru, pelatih Real Madrid Zinedine Zidane mengaku puas dengan skuadnya saat ini
Mantan pemain Juventus itu mengatakan Madrid tak akan merekrut pemain bila tak sesuai dengan kebutuhan tim.
"Kami tak akan merekrut pemain bila memang hanya karena tuntutan membeli pemain di tiap bursa transfer," kata Zidane, seperti dilansir Marca, Minggu (14/8/2016).
Kemenangan Real Madrid atas Sevilla di Piala Super Eropa membuat Zidane optimistis bisa sukses musim depan.
Terlebih, Real Madrid tak diperkuat oleh banyak pemain bintangnya saat menekuk Sevilla 3-2.
Pelatih asal Prancis itu menegaskan ingin menjaga kehangatan dalam ruang ganti pemain.
Kedatangan Morata dinilai Zidane sudah cukup bagi Madrid untuk menjalani berbagai kompetisi musim depan.
"Bila kami kehilangan Cristiano (Ronaldo, (Karim) Benzema, atau Bale, kami masih memiliki Lucas, Assensio, Morata, Rodriguez dan Isco," kata Zidane.
MU di Atas Barcelona, Milan, dan Juventus?
Zlatan Ibrahimovic menyatakan Manchester United (MU) adalah klub terbaik yang pernah dibelanya. Striker asal Swedia itu bergabung dengan MU pada musim panas 2016 setelah kontraknya di Paris Saint-Germain berakhir pada 30 Juli lalu.
Ibrahimovic bahkan menyebut MU berada satu tingkat di atas tiga klub besar yang pernah dibelanya, yakni Barcelona, AC Milan, dan Juventus.
"Segala hal yang dilakukan di sini, ketika saya datang ke tempat latihan, sungguh masif. Sejarah klub, para pemain yang pernah di sini, perhatian yang didapatkan klub, suporter di mana-mana," kata Ibrahimovic seperti dilansir Sky Sports, Sabtu (13/8).
"Saya ke kanan, saya bertemu suporter. Saya ke kiri, saya bertemu lagi mereka. Ke manapun saya pergi, saya bertemu suporter United."
"Ini sungguh masif, level tinggi. Saya sudah bermain untuk klub-klub besar macam Barcelona, Milan, dan Juventus. Saya memang menemui hal serupa di sana, tapi saya rasa di sini (MU) setingkat di atasnya," ucap Ibrahimovic.
"Bisa bermain untuk klub-klub sebesar itu, bersama pemain-pemain hebat, saya tidak tahu berapa banyak orang yang seberuntung itu. Karenanya saya termasuk yang beruntung. Saya sudah menjadi juara dengan mereka, dan semoga saya juga bisa melakukannya di sini," tandas Ibra.
Senin, 15 Agustus 2016
Celia Jaunat WAGs Baru Klub PSG
Namanya Celia Jaunat. Wanita cantik serta seksi ini lahir di Prancis dan bertemu dengan Krychowiak di Bordeaux ketika masih memperkuat klub Ligue 1 itu periode 2008-2012 lalu.
Celia menggeluti dunia fashion. Selama ini, Celia selalu setia mengikuti ke manapun Krychowiak pergi untuk meniti karier. Dari Spanyol, seiring bergabungnya Krychowiak dengan PSG, Celia pun kini kembali ke negeri asalnya.
Berikut beberapa foto terbaik Celia dari Instagram pribadinya.
CR7 Luncurkan Aplikasi Untuk Foto Selfie
Usai pergelaran Piala Eropa 2016 berakhir, sosok Cristiano Ronaldo memang makin melambung sebagai megabintang tim nasional Portugal. Kepopuleran dan nama besar CR7 pun kini seolah telah memiliki daya tarik tersendiri.
Seperti diketahui, bisnis CR7 terus berkembang dengan merambah dunia fesyen, pakaian renang dan juga industri hotel. Namun, langkah fenomenal ini rupanya tak membuat Ronaldo lupa akan kegemarannya untuk berbagi.
Kini dari kerajaan bisnis Ronaldo, juga turut memberikan andil untuk kegiatan sosialnya. Aksi ini memang seolah menjadi kebiasaan Ronaldo yang kerap beramal dengan berbagai cara yang bisa ia lakukan.
Akhirnya Messi Kembali Perkuat Timnas Argentina Lawan Uruguay
Lionel Messi mengonfirmasi akan membatalkan rencana pensiunnya dan akan kembali ke timnas Argentina. Pernyataan Messi tersebut membuat Bauza langsung memasukkan namanya ke dalam daftar nama pemain yang akan ia turunkan di kualifikasi Piala Dunia 2018.
Bauza membuat sebuah kejutan di mana ia tidak memanggil Gonzalo Higuain yang sejatinya merupakan pemain termahal Juventus ke dalam skuad yang akan ia bawa. Bauza lebih memilih membawa penyerang liga lokal ketimbang memasukkan nama Higuain ke dalam skuad dilansir dariExpress.
Posisi Higuain digantikan oleh penyerang River Plate, Lucas Alario dan Lucas Pratto yang memperkuat Atletico Mineiro. Argentina akan berhadapan dengan Uruguay di Mendoza pada 6 September mendatang. Lima hari kemudian, Albicelsete akan langsung berhadapan Venezuela.
Pemain yang dipanggil Argentina:
Kiper: Sergio Romero (Manchester United), Mariano Andujar (Estudiantes), Nahuel Guzman (Tigres).
Bek: Facundo Roncaglia (Celta), Mateo Musacchio (Villarreal), Ramiro Funes Mori (Everton), Emmanuel Mas (San Lorenzo), Marcos Rojo (Manchester United), Martin Demichelis (Espanyol), Pablo Zabaleta (Manchester City), Gabriel Mercado (Sevilla), Nicolás Otamendi (Manchester City).
Gelandang: Matias Kranevitter (Sevilla), Javier Mascherano (Barcelona), Lucas Biglia (Lazio), Augusto Fernandez (Atlético Madrid), Ever Banega (Inter), Javier Pastore (PSG), Erik Lamela (Tottenham), Nicolas Gaitan (Atletico Madrid), Angel Di María (PSG).
Penyerang: Lionel Messi (Barcelona), Angel Correa (Atletico Madrid), Lucas Pratto (Atletico Mineiro), Sergio Aguero (Manchester City), Paulo Dybala (Juventus), Lucas Alario (River).
Pemain Bergaji Termahal Di Liga Super China Ini Minta Dipinjamkan Ke Klub Eropa
Striker Shanghai SIPG, Asamoah Gyan mempertimbangkan untuk pergi dari Chinese Super League dengan status pinjaman ke klub Eropa yang belum bisa disebutkan namanya. Gyan banyak berkutat dengan cedera musim ini.
Ghana Web melaporkan bahwa kapten Black Stars yang berusia 30 tahun tersebut bisa menekan dengan pertukaran peminjaman 'sebelum jendela (transfer musim panas) tertutup akhir bulan ini'.
Mantan pemain Sunderland ini hanya tampil di 10 pertandingan pada musim ini, mencetak hanya 3 gol dalam 17 pertandingan, dan waktu permainannya dipengaruhi bukan hanya karena pemulihan akibat cedera tetapi juga karena kedatangan pemain yang baru saja dikontrak, Hulk dari Zenit Saint Petersburg musim panas ini.
Gyan disebutkan minta dicarikan klub baru di mana ia bisa bermain lebih sering pada starting line up seperti yang ia inginkan untuk 'meningkatkan kebugarannya menjelang Piala Afrika 2017' di mana ia akan didapuk kembali menjadi kapten tim nasional sepak bola Ghana.
Ia adalah pencetak gol terbanyak untuk tim Black Stars dengan 48 gol dalam 95 pertandingan.
“Kami telah berbicara dengan klub mengenai langkah peminjaman bagi Gyan dan mereka telah setuju. Ada begitu banyak tawaran, tetapi seperti yang pernah kami lakukan sebelumnya, kami akan melihat tawaran tersebut dan memeriksa apa yang terbaik bagi Gyan dan memutuskan apa yang akan dilakukan,” ungkap Samuel Anim Addo, manajer lokal Gyan.
Saat ini Gyan adalah salah satu pemain dengan bayaran tertinggi, tidak hanya di Cina tetapi juga di dunia dengan 227.000 Poundsterling per minggu.
“Gyan sangat fokus dengan kariernya dan telah berlatih dengan sangat keras, jadi kami tengah mencari pilihan yang tepat,” tambah manajernya tersebut.