Senin, 26 Juni 2017
Manchester City Terdepan Dapatkan Alexis Sanchez
Arsenal masih menunggu jawaban dari Alexis Sanchez terkait tawaran kontrak anyar yang telah mereka berikan. The Gunners mengajukan tawaran sebesar 275.000 poundsterling (Rp 4,64 miliar) per pekan agar Alexis Sanchez mau bertahan.
Namun peluang Alexis Sanchez untuk bertahan di Arsenal disinyalir tidak begitu besar karena The Gunners absen di Liga Champions pada musim mendatang.
Jika Alexis Sanchez menolak tawaran perpanjangan kontrak, Arsenal tidak memiliki pilihan lain selain harus menjual sang pemain. Kabarnya, Manchester City siap mengajukan penawaran resmi sebesar 50 juta poundsterling (Rp 845,32 miliar) begitu Piala Konfederasi berakhir.
Peluang Sanchez memilih Manchester City cukup besar. Hal tersebut dikarenakan faktor Pep Guardiola. Alexis Sanchez pernah merasakan tangan dingin Guardiola ketika ia menjadi pemain klub tersebut pada musim 2011-12, atau musim terakhir Pep menukangi Blaugrana.
Selain itu, Manchester City akan tampil pada Liga Champions musim mendatang dan siap memberikan bayaran sebesar 300.000 poundsterling (Rp 5,07 miliar) per pekan.
http://indolivescore.com/manchester-city-terdepan-dapatkan-alexis-sanchez/
Kasper Schmeichel Ingin Ikuti Jejak Peter Schmeichel Perkuat Setan Merah
Kiper legendaris Manchester United (MU), Peter Schmeichel, punya mimpi besar. Dia berharap sang anak dapat mengikuti jejaknya menjadi pemain The Red Devils.
Kasper Schmeichel disebut sebagai salah satu kandidat kiper baru MU jika David de Gea pergi ke Real Madrid.
Peter merasa rumor tersebut sangat beralasan. Kasper menunjukkan kualitas sebagai penjaga gawang berkualitas ketika membantu Leicester City menduduki takhta Inggris musim 2015/2016.
"Merupakan impian jika dia membela MU. Berusaha netral dan mengabaikan fakta saya ayahnya, Kasper sudah membuktikan mampu tampil di level tertinggi," kata Peter, dikutip Manchester Evening News.
"Ada keraguan usai Leicester juara. Tapi saya kira dia bermain bagus di Liga Champions. Jika ada klub yang membutuhkan kiper bagus, Kasper layak dipercaya."
Meski begitu, Peter menilai kesempatan Kasper mengenakan seragam MU sulit terwujud, setidaknya dalam jangka waktu dekat. De Gea mengindikasikan menetap di Old Trafford.
Sementara itu, Leicester tengah membangun proyek untuk menjadi klub papan atas Liga Inggris. "Mereka sangat ambisius. Leicester siap menanam investasi besar. Tidak ada kebutuhan mereka perlu menjual pemain kunci," katanya.
http://indolivescore.com/kasper-schmeichel-ingin-ikuti-jejak-peter-schmeichel-perkuat-setan-merah/
Minggu, 25 Juni 2017
Manchester Lebih Minati Gareth Bale Daripada Cristiano Ronaldo
Manchester United (MU) mengatakan kepada Gareth Bale bahwa mereka sangat menginginkannya bermain di Old Trafford. MU menegaskan bahwa mereka sebenarnya tidak menginginkan Cristiano Ronaldo.
Seperti diketahui, masa depan Ronaldo di Real Madrid sempat menjadi bahan perbincangan. Itu setelah dia mengatakan kepada klub bahwa dia ingin pergi musim panas ini.
Ronalo merasa kesal setelah pihak berwenang Spanyol menuduhnya menggelapkan pajak sebesar 13 juta poundsterling. Karenanya, dia memutuskan ingin meninggalkan Spanyol, dan MU disebut-sebut sebagai tujuan potensial.
Namun, seperti yang dikabarkan Starsport awal pekan ini, Ronaldo tidak berada di urutan teratas daftar keinginan Jose Mourinho. Bahkan, Diario Gol mengatakan MU telah menjelaskannya kepada Bale bahwa mereka sangat menginginkan dirinya.
Namun, laporan lain mengklaim bahwa Bale sebenarnya sangat ingin Ronaldo meninggalkan Madrid. Dengan begitu dia bisa keluar dari bayang-bayang pemain asal Portugal itu, di Bernabeu.
Namun, jika Ronaldo bertahan Bale mungkin tidak akan menjadi pemain utama di Madrid. Sebaliknya, seandainya Ronaldo tidak pergi, mungkin sudah saatnya dia yang hengkang dari Madrid
Sementara itu, Dario Gol juga mengabarkan tawaran yang mungkin dipertimbangkan Ronaldo datang dari Paris St-Germain. Presiden Real Madrid, Florentino Perez, menegaskan, Ronaldo baru akan dilepas jika ada klub yang bersedia membayar 1 miliar euro atau Rp 14 triliun.
"Saya belum bicara dengannya. Tapi dia punya klausul transfer 1 miliar euro. Jika tidak, dia tidak akan pergi," ujar Perez, seperti dilansir Soccerway.
http://indolivescore.com/manchester-lebih-minati-gareth-bale-daripada-cristiano-ronaldo/
Stefano Lilipaly Jadi Pemain yang Paling Diinginkan Klub-Klub Sepak Bola Indonesia
Stefano Lilipaly menjadi pemain yang diburu beberapa klub Indonesia. Namun, mereka yang ingin mendapat tanda tangan pemain berusia 27 tahun tersebut mesti bersiap merogoh kocek besar.
Dilansir Transfermarkt, harga jual Lilipaly saat ini mencapai 400 ribu euro (Rp5,9 miliar). Harga tersebut naik lebih dari 100 persen dari prakiraan harga saat dia dibeli SC Cambuur dari SC Telstar.
Kenaikan harga jual Lilipaly dikarenakan penampilannya yang gemilang bersama Cambuur di Eerste Divisie musim lalu. Dari 31 pertandingan yang dilakoni, dia mampu menyumbang 12 gol dan sembilan assist.
Namun sayang, gelandang tim nasional Indonesia tersebut gagal membawa Cambuur promosi ke Eredivisie musim mendatang. Dan kini bermunculan isu jika klub-klub Liga 1 ingin memulangkannya ke Tanah Air.
Bali United diisukan ingin menggaetnya. Manajemen klub berjuluk Serdadu Tridatu ingin kembali menyatukan Lilipaly dengan Irfan Bachdim, seperti saat keduanya bermain untuk Skuat Garuda.
Jika tidak berani merogoh kocek Rp5,9 miliar, setidaknya Bali United mesti bersabar. Mereka bisa mendatangkan pemain berdarah Maluku, Ambon tersebut pada saat kontraknya dengan Cambuur berakhir pada 30 Juni 2019 mendatang.
Klub Indonesia yang pernah menggunakan jasa Lilipaly adalah Persija Jakarta, 2015 silam. Akan tetapi, dia belum bisa berkontribusi banyak, mengingat kompetisi ketika itu dihentikan karena adanya konflik antara PSSI dan Kemenpora.
http://indolivescore.com/stefano-lilipaly-jadi-pemain-yang-paling-diinginkan-klub-klub-sepak-bola-indonesia/
Ini Aturan Baru Liga Super China Terkait Pembatasan Transfer Pemain
Asosiasi Sepak Bola Cina (CFA) mengeluarkan aturan yang membatasi klub dalam belanja pemain di Liga Cina, Selasa (20/6), atau sehari setelah transfer musim panas dibuka.
Klub mana pun yang membayar biaya transfer pemain asing senilai 45 juta RMB (Rp 87,7 miliar), maka diharuskan membayar uang dalam jumlah yang sama kepada CFA. Dengan demikian maka klub harus mengeluarkan biaya ganda untuk transfer satu pemain.
Aturan yang sama diterapkan kepada para pemain lokal, namun dengan plafon nilai kontrak diturunkan hingga 20 juta RMB, demikian menurut surat CFA yang dikirimkan kepada 32 klub, baik Liga Super Cina (CSL) maupun Liga Divisi Satu Cina (CLO).
Dengan adanya aturan baru tersebut, maka kedatangan bintang pemain asing seperti Diego Costa dan Wayne Rooney yang memiliki jaringan dengan beberapa klub di Liga Cina menjadi tidak mungkin, demikian laporan China Daily di Beijing, Rabu.
Pada bulan Januari lalu, badan sepak bola di Cina itu telah mengeluarkan aturan bahwa setiap klub hanya bisa mendaftarkan lima pemain asing dan hanya tiga yang bisa diturunkan di setiap pertandingan.
Dengan dibatasinya penggunaan pemain asing, kebijakan CFA itu diarahkan kepada beberapa klub di Cina untuk lebih memprioritaskan pemain lokal.
Aturan pembatasan nilai kontrak pemain asing itu dikeluarkan sepekan setelah tim nasional Cina hanya mampu bermain imbang dengan skor 2-2 melawan Suriah pada ajang Pra-Piala Dunia.
Tidak sepadannya nilai kontrak pemain asing dengan prestasi timnas Cina telah menjadi sorotan masyarakat atas rendahnya talenta pemain lokal.
Peluang timnas Cina di bawah asuhan Marcello Lippi untuk menatap Piala Dunia 2018 di Rusia telah tertutup setelah hasil imbang melawan tim dari negara yang saat ini sedang dilanda konflik itu.
https://indolivescore.com/ini-aturan-baru-liga-super-china-terkait-pembatasan-transfer-pemain/
Eden Hazard Selangkah Lagi Bergabung Real Madrid?
Real Madrid terus berupaya mendatangkan Eden Hazard dari Chelsea pada jendela transfer musim panas ini. Hal tersebut sebagai antisipasi kepergian sang mega bintang, Cristiano Ronaldo.
Ronaldo memang santer dikabarkan akan meninggalkan Santiago Bernabeu. Hal ini menyusul kasus penggelapan pajak sebesar Rp219 miliar yang menimpanya.
Eks pemain Manchester United tersebut disebut tidak senang dengan perlakuan Otoritas Pajak Spanyol. Bintang asal Portugal itu juga disebut-sebut sudah menyampaikan keinginannya pergi dari Madrid kepada pelatih Zinedine Zidane.
Presiden Madrid, Florentino Perez, memang sudah menyatakan tidak akan melepas Ronaldo. Mereka bahkan siap membayar tunggakan pajak Ronaldo yang kabarnya mencapai angka 13 Juta Poundsterling.
Akan tetapi, Diario Gol menyebut bahwa Madrid tetap cari cara mengantisipasi kepergian Ronaldo. Salah satunya mendatangkan Hazard dari Chelsea sebagai pengganti Ronaldo di lini depan Los Blancos musim depan.
http://indolivescore.com/eden-hazard-selangkah-lagi-bergabung-real-madrid/
Roberto Mancini Resmi Jadi Pelatih Zenit St. Petersburg
Roberto Mancini melanjutkan kariernya ke Rusia. Pelatih Italia itu baru saja resmi diumumkan sebagai nakhoda baru Zenit St. Petersburg.
Mancini, 52 tahun, menganggur setelah dipecat Inter Milan pada awal musim 2016-17. Namun, dalam beberapa hari belakangan dia santer dikaitkan dengan Zenit.
Di Zenit, Mancini menyepakati kontrak tiga tahun dengan opsi tambahan dua tahun berikutnya. Dia menggantikan posisi yang ditinggalkan Mircea Lucescu.
"Roberto Mancini adalah pelatih baru Zenit!" bunyi pernyataan Zenit di situs resminya.
"Klub sepakbola Zenit menyambut Roberto Mancini ke St. Petersburg dan menghadapkan yang terbaik sebagai pelatih kepala untuk tim biru putih-biru langit!"
"Benvenuto Mancini!"
Reputasi Mancini mencuat setelah membesut Inter Milan selama empat tahun, di mana dia menyabet tiga Scudetto dan dua Coppa Italia. Pada 2009, Mancini hengkang ke Inggris untuk melatih Manchester City selama tiga tahun dan menjuarai Premier League dan Piala FA.
Setelah itu, Mancini tak sampai semusim di Galatasaray sebelum kembali ke Inter pada 2014. Di musim terakhirnya di kota Milan, Mancini mengantar Nerazzurri finis keempat di liga.
http://indolivescore.com/roberto-mancini-resmi-jadi-pelatih-zenit-st-petersburg/