Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, mengatakan bahwa performa Philippe Coutinho di tahun 2016 jadi kian bersinar setelah ia diberi kebebasan untuk berkreasi di lini tengah.
Performa pemain asal Brasil ini memang kian ciamik sejak dipoles oleh Klopp. Ia pun memberikan dampak besar bagi permainan Liverpool berkat keunggulan teknik dan kreativitasnya.
Selain itu, ia sering mencetak gol maupun memberikan assist pada rekan-rekannya. Lesatan golnya sendiri kerap mengundang decak kagum karena ia sering menendang bola dari luar kotak penalti.
Klopp lantas membeberkan mengapa performa Coutinho bisa menanjak di tahun 2016 ini. Ia menyebut pemain 24 tahun tersebut jadi tampil apik karena diberi kebebasan berkreasi di lini tengah.
"Ia telah tampil sangat konsisten. Saya pikir gaya kami bermain sesuai dengan dirinya. Kami berbincang beberapa kali tentang hal itu. Tentu saja, dengan keterampilan Phil, semua orang ingin memberinya bola dan menunggu sesuatu yang istimewa terjadi," ujar Klopp pada situs resmi The Reds.
"Kemudian Anda berpikir 'Oh tidak, jangan menembak lagi'. Tapi jika saya bisa menembak seperti dirinya maka saya akan mencobanya sepanjang waktu. Ia sungguh menakjubkan," pujinya.
"Ketika kita berbicara tentang hal itu, saya mengatakan kepadanya bahwa ia bisa lebih membantu kami dan kami bisa lebih membantunya ketika kami melakukan umpan-umpan yang sangat sederhana untuk membuat situasi yang lebih baik dan mendapat kesempatan untuk mencetak gol dalam berbagai jenis cara. Itu memberi kami dorongan nyata dalam hal pengembangan permainan tim. Butuh sedikit mengambil tanggung jawab darinya agar ia bisa bermain lebih bebas dari ekspektasi dan tekanan. Semua hal-hal itu. Ia telah membuat, langkah yang sangat besar," tutupnya.
Minggu, 01 Januari 2017
Philippe Coutinho Tampil Menawan di Tahun 2016, Bagaimana di Tahun 2017?
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar