Sabtu, 03 Juni 2017

Kocak Video Aksi Diving Lebay Terekam

Aksi diving seorang pesepakbola di liga Hongaria jadi viral. Bagaimana tidak, sudah jatuh ke lapangan pun ia pun masih heboh jumpalitan dengan lebay!

Peristiwa itu terjadi akhir pekan lalu dalam laga penentu gelar juara kompetisi liga teratas Hongaria -- Nemzeti Bajnokság I, dalam duel Honved dengan Videoton selaku dua tim teratas papan klasemen. Gelar juara dipertaruhkan di laga ini.

Nah, insiden diving itu sendiri terjadi di menit-menit awal babak kedua ketika skor masih 0-0. Menyusul sebuah insiden perebutan bola, Danko Lazović yang bermain untuk Videoton terjatuh.

Rentetan kejadian setelah itu cukup mampu mengocok perut. Lazovic yang terjatuh melengkapinya dengan aksi jumpalitan berguling-gulingan, melontarkan tubuh ke atas dan bawah, memegangi kaki, dan segala macamnya. Lebay dan heboh sekali!



Kocaknya lagi, diving heboh Lazovic tersebut tidak diterima dengan baik oleh manajernya sendiri -- Henning Berg, yang dulu ngetop di Inggris, di antaranya saat bermain buat Manchester United. Lewat isyarat tangan, Berg terlihat meminta pemainnya itu segera berdiri.

Aksi lebay itu, untungnya, tidak membuat wasit mengeluarkan kartu buat si pemain Videoton yang sudah mendapatkan kartu kuning lain sebelum turun minum. Sialnya, beberapa menit setelah Lazovic berguling-guling, pemain Marton Eppel dari Honved mencetak satu-satunya gol di dalam pertandingan tersebut.

Maka jadilah Honved menjuarai liganya dan Lazovic menjadi viral karena aksi diving lebay-nya.



http://indolivescore.com/kocak-video-aksi-diving-lebay-terekam/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar