Manchester United (MU) bikin kejutan pada awal Agustus 2016. Setan Merah --julukan MU-- mendatangkan pemain yang sudah dibuang pada 2012 lalu, Paul Pogba.
Semakin mengejutkan adalah uang yang harus diserahkan MU ke rekening Juventus. Setan Merah harus menyerahkan mahar sebesar 89,25 juta pounds demi mendatangkan Pogba ke Old Trafford Stadium. Padahal, ketika membuang Pogba, MU tidak meminta bayaran ke Juventus.
Nilai transfer Pogba pun memecahkan rekor dunia. Dia menjadi manusia termahal dunia, mengalahkan Gareth Bale. Pada 2014, Real Madrid mendatangkan Bale dari Tottenham Hotspur dengan mahar 85,85 juta pounds.
Di bawahnya ada nama Cristiano Ronaldo yang juga pindah ke Real Madrid dari Manchester United pada 2009 dengan harga 79,90 juta paunds.Keputusan MU mendatangkan Pogba mendapat hinaan dari media-media setempat. Manajemen Setan Merah saat ini dianggap tidak menghormati keputusan manajer legendaris MU, Sir Alex Ferguson, orang yang membuang Pogba pada 2012.
Namun di balik kontroversi itu, Pogba merupakan salah satu pemain akademi menjanjikan MU pada 2011. Pada tahun itu, Pogba bersama pemain muda MU lainnya, yakni Michael Keane, Tom Thorpe, Ryan Tunnicliffe, Ravel Morrison, Sam Johstone, Will Keane, dan Jesse Lingard menjuarai Piala FA Junior.
Setahun setelahnya, Pogba membuat keputusan yang berbeda dari jebolan akademi Setan Merah lainnya. Pemain asal Prancis itu memilih hijrah ke Italia dan bergabung dengan Juventus.
Keputusannya tidak sia-sia. Pogba berhasil membantu Juventus memenangkan empat Scudetto secara beruntun. Puncaknya, dia berhasil mewujudkan impiannya menjadi pemain inti Setan Merah pada musim ini.
"Saat kami masih bersama, Pogba terlihat sangat ngebet kembali ke MU. Saya rasa impiannya memang ingin bermain bersama Manchester United," kata Antonio Conte, mantan pelatih Juventus yang saat ini menakhodai Chelsea, dikutip dari Squawka.
Sekarang, gelandang berusia 23 tahun tersebut menjadi salah satu pemain penting MU, selain Zlatan Ibrahimovic. Pogba sudah 16 kali tampil di Liga Inggris, 15 di antaranya bermain penuh.
Pogba juga menjadi pemain paling kreatif Setan Merah. Dia sudah menciptakan 30 peluang di kotak penalti lawan, dua di antaranya berbuah menjadi assists. Pogba juga sudah mencetak tiga gol untuk MU.
Dia juga tercatat melepaskan 839 umpan pendek, 37 umpan sundulan, dan 75 umpan panjang dengan persentase keberhasilan sebesar 85 persen. Setidaknya 64,6 persen umpan yang dilepaskannya mengarah ke pemain yang berada di depan Pogba.
Selain bertugas menciptakan peluang, Pogba juga sering membantu pertahanan MU. Ketika berada di lini pertahanan, Pogba sudah melakukan 23 clearances, 26 intersep, dan dua blok.
Kamis, 29 Desember 2016
Kaleidoskop 2016, Pogba Jadi Pemain Termahal di Dunia
Perusahaan Minuman Berenergi Akan Beli Klub Inggris West Ham United
Perusahaan minuman berenergi raksasa Red Bull mengincar klub Premier League, West Ham United. Red Bull dikabarkan telah mengajukan penawaran kepada West Ham. Meski sebenarnya pemilik West Ham, David Sullivan dan David Gold, tidak ingin menjualnya.
Dilansir dari The Sun, perusahaan asal Austria ini ingin menambah portofolionya di tim olahraga. Red Bull memang sudah terkenal dalam dunia olahraga.
Mereka telah menjadi sponsor dari beberapa tim olahraga. Red Bull pertama kali membeli klub sepakbola pada tahun 2005, dengan mengambil alih SV Salzburg. Tim tersebut kemudian berganti nama menjadi Red Bull Salzburg.
Kemudian mereka membeli New York Red Bull. Pada tahun 2010, New York Red Bull berhasil mendatangkan Thierry Henry dari Arsenal.
Tahun 2007, Red Bull membeli klub Divisi Lima Budesliga SSV Markranstadt dan berubah nama menjadi Red Bull Leipzig. Leipzig musim ini menjelma menjadi klub yang mengejutkan di Bundesliga. Mereka saat ini berada di peringkat kedua klasemen sementara.
Menurut kabar yang beredar, Red Bull ingin membeli West Ham karena lokasinya berada di Ibu Kota dan tempatnya yang sangat ikonik. Kandang West Ham merupakan stadion yang dipakai untuk Olimpiade 2012 lalu. The Hammers menempati stadion tersebut pada musim panas lalu.
Stadion tersebut hanya memakai nama Queen Elizabeth Olympic Park. Red Bull pun berupaya agar nama stadion menggunakan label mereka. Kabarnya nilai £200 juta (sekitar Rp33 triliun).
5 Kiper Tersibuk di Premier League Liga Inggris
Selain para striker, aksi kiper-kiper ini juga bisa jadi penentu di Liga Inggris. Aksi-aksi mereka acap jadi buah bibir dan dianggap penentu kemenangan. Tom Heaton, salah satunya. Meski namanya masih terdengar asing bagi penggemar Liga Inggris, Heaton punya jasa besar untuk Burnley. Beberapa kali aksinya, berhasil menyelamatkan Burnley dari kekalahan.
Ya, terkadang, kemenangan sebuah tim tidak hanya bisa didapatkan jika memiliki penyerang yang bagus. Namun, penjaga gawang juga menjadi sosok sentral dalam sebuah kesuksesan tim.
Posisi kiper sendiri merupakan yang paling spesial dari semua posisi di lapangan. Mereka pun memiliki hak istimewa untuk menyentuh bola dengan semua bagian tubuh mereka asal itu dilakukan di dalam kotak penalti.
Kiper tersibuk di Liga Inggris sendiri, sejauh ini tak datang dari lima besar klasemen. Namun, datang dari klub-klub papan tengah. Hal ini wajar, lantaran klub-klub besar, biasanya memiliki pertahanan yang tangguh.
Lantas, siapa saja mereka? Berikut kami mencoba menyajikannya sesuai dengan performanya di bawah mistar gawang:
1. Tom Heaton - Burnley
Publik sepertinya asing dengan nama Tom Heaton. Tapi, aksinya bersama Burnley ternyata cukup mengejutkan. Dia menjadi kiper paling sibuk di Premier League musim ini. Kiper 30 tahun ini tercatat melakukan 54 saves, dengan rincian 31 kali diving, dua kali dengan kaki dan 21 ragam cara lainnya. Rataan save per laganya juga sangat tinggi. Dia berhasil melakukan rata-rata 3,6 saves tiap laganya 1350 menit bermain.
Tangkapannya juga terbilang lengket dengan 99% rataan tangkapan sukses. Dari 15 penampilan, sayangnya dia hanya menjaga gawangnya tak kebobolan selama tiga pertandingan.
2. Jordan Pickford - Sunderland
Nama Pickford tampak sudah tak asing lagi bagi publik Inggris. Apalagi, bagi mereka yang bermain Fantasy Premier League. Kiper 22 tahun ini sendiri memang tampil apik bersama Sunderland dalam 15 pertandingan. Dalam 1350 menit di lapangan, Pickford sendiri sudah melakukan 52 penyelamatan. Rinciannya, 33 kali diving, dua kali dengan kaki, dan 17 dengan cara lainnya.
Pickford sendiri lebih unggul dalam hal rataan saves per laganya dari Heaton. Dia melakukan 3,47 saves per game-nya.
3. Lukasz Fabianski - Swansea
Semenjak cabut dari Arsenal, penampilan Fabianski juga disorot bersama Swansea City. Ya, dia kali ini masuk lima besar kiper tersibuk di Premier League. Dalam 17 laga, Fabianski sukses membuat 44 penyelamatan, dengan rincian 29 kali diving, satu dengan kaki, dan 14 cara lainnya. Kiper 31 tahun ini juga sukses koleksi 3 cleansheet sejauh ini.
Dia juga telah melakukan 93% tangkapan sempurna, 41% tepisan, dan rataan saves per laganya mencapai 2,59 kali. Cukup menarik melihat aksi-aksinya di lapangan hijau.
4. Ben Foster - WBA
Kiper West Bromwich Albion ini masuk ke dalam daftar yang tersibuk selama Premier League musim ini. Kiper asal Inggris ini juga jadi salah satu pilihan pemain Fantasy Premier League. Betapa tidak, kiper 33 tahun tersebut juga jadi yang terbanyak melakukan saves. Total, dia melakukan 42 kali penyelamayan dengan 27 kali dengan diving, dan 20 lainnya memakai cara lain.
Foster sendiri sudah mencatatkan 3 cleansheets bersama WBA. Dari catatan itu, dia berhasil melakukan 2,47 saves per laga, dengan rataan kebobolan hanya 1,24 gol per laganya.
5. Artur Boruc - Bournemouth
Boruc beberapa musim terakhir memang memikat beberapa klub top Premier League, seperti Manchester United dan Arsenal. Namun, usianya yang sudah menginjak 36 tahun menjadi penghalang. Kiper setinggi 193 cm itu sendiri sukses melakukan 41 saves untuk Bournemouth dengan rincian 33 diving, dan 8 dengan cara lain. Kiper di usia senja memang makin matang, dan dia bisa jadi contohnya.
Sebab, dalam 15 kali tampil, Boruc berhasil mempersembahkan empat cleansheets untuk Bournemouth. Dia juga sukses melakukan 2,73 saves per laga, dengan 98% tangkapan, dan 40% tepisan.
Luis Enrique Akan Segera Akhiri Karir Sebagai Manajer Barcelona?
Kontrak manajer Juara La Liga, Luis Enrique akan berakhir pada akhir musim ini dan pelatih asal Spanyol itu sejauh ini masih belum menandatangani perpanjangan kontrak.
Luis Enrique telah membimbing Barca untuk menyabet gelar La Liga dan Copa del Rey di dua musim karir manajerialnya di raksasa Catalan itu, serta menyabet trofi Liga Champions musim 2014-15.
Dan sementara pelatih berusia 46 tahun itu merasa bahagia di Camp Nou, ada banyak yang ia pertimbangkan sebelum memperpanjang kontraknya di Barcelona.
“Saya tidak ragu bahwa saya berada di tim terbaik, dengan klub terbaik, dengan pemain-pemain terbaik, di rumah saya dan dengan keluarga saya, memenangkan sesuatu dan menjadi sangat senang di sini,” kata Luis Enrique kepada Barca TV.
“Tapi ada juga satu hal tentang pekerjaan ini yang sangat sulit untuk dibicarakan, ada pertimbangan dan banyak faktor yang perlu dipikirkan secara dalam ketika mempertimbangkan memperpanjang masa kerja beberapa musim berikutnya.”
Luis Enrique menambahkan: “Saya sadar bahwa saya merasa baik di sini [dengan Barcelona].”
“Saya punya waktu yang mengesankan dan klub akan berdiri di sini mendukung saya.”
Barca berada di urutan kedua dalam klasemen, terpaut tiga poin dari pemimpin klasemen dan rival Real Madrid menuju ke jeda pertengahan musim ini.
Luis Enrique dan anak asuhnya akan kembali beraksi melawan Villarreal pada 8 Januari.
Sudah Menang 3 Gelar, Setiap Pemain Real Madrid Dapat Bonus Rp 15,6 Miliar
Para pemain Real Madrid bersiap mendapat bonus besar setelah membantu klub meraih tiga gelar selama 2016.
El Real memang tak berjaya di kompetisi lokal pada tahun ini. Gelar juara La Liga dan Copa del Rey jatuh ke tangan rival berat mereka, FC Barcelona.
Namun, skuad asuhan Zinedine Zidane itu berkuasa di panggung internasional dengan mengklaim titel Liga Champions, Piala Super Eropa, dan teranyar Piala Dunia Antarklub.
Atas prestasi membanggakan tersebut, bonus sebesar 1,1 juta euro atau sekitar Rp 15,6 miliar bakal masuk ke rekening setiap pemain Madrid. Demikian yang dilaporkan media Marca.
Rinciannya adalah 700 ribu euro dari kemenangan di Liga Champions, 260 ribu dari Piala Super Eropa, serta Piala Dunia Antarklub, 150 ribu dari Copa del Rey. Sisanya merupakan hasil sumbangan Audi selaku sponsor klub.
El Real memang didiskualifikasi dari Copa del Rey lantaran menurunkan pemain ilegal. Kendati demikian, pihak klub tetap menggelontorkan bonus buat pemain.
Dikabarkan media serupa, Real Madrid akan mengucurkan bonus dengan jumlah yang sama apabila berhasil meraih pencapaian serupa pada 2017.
Bonus mewah bisa mengalir bak air berkat pemasukan besar yang diperoleh Madrid.
Seperti pernyataan yang dirilis beberapa waktu lalu, klub pimpinan Presiden Florentino Perez meraup keuntungan 620 juta euro (sekitar Rp 90 triliun) di sepanjang musim 2015-2016.
Rabu, 28 Desember 2016
Ini daftar 10 Bomber tertajam di Liga Eropa kalender tahun 2016
Pada tahun 2016 ini, total 5.928 gol sudah dicetak sejak 1 Januari di liga-liga top Eropa, dan ada persaingan besar untuk gelar sebagai pencetak gol terbanyak di benua biru selama 12 bulan terakhir.
Di dalam top 10 pencetak gol dari La Liga, Bundesliga, Serie A, Ligue 1, dan Liga Premier Inggris, pemain asal Amerika Selatan memimpin dengan lima pemain mereka masuk dalam daftar, Eropa empat pemain, dan satu pemain dari Afrika.
Tiga striker tajam ditempati tiga pemain yang bermain di La Liga yakni Messi, Suarez dan Ronaldo. Dari Liga Inggris terdapat nama Aguero dan Ibrahimovic termasuk waktu masih bermain di PSG. Dari Bundesliga terdapat dua nama striker maut duo raksasa Aubameyang dari Dortmund dan Leandowski dari Bayern Munchen. Dari Liga Italia ada nama Higuain dari Juventus dan sewaktu masih di Napoli sedang dari Ligue 1 ada nama Lacazette dari Lyon dan Cavani yang berhasil keluar dari bayang-bayang Ibra di PSG musim ini.
Tidak ada pemain dari Spanyol, menyusul Aritz Aduriz adalah pencetak gol terbanyak berkat 28 gol pada tahun 2016, dan torehan gol tersebut hanya menempatkan sang veteran di peringkat ke 11.
Berikut 10 pencetak gol terbanyak di Eropa 2016:
Alexandre Lacazette – 29 gol (37 pertandingan)
Pierre-Emerick Aubameyang – 31 gol (41 pertandingan)
Kun Aguero – 31 gol (41 pertandingan)
Gonzalo Higuain – 33 gol (42 pertandingan)
Robert Lewandowski – 34 gol (45 pertandingan)
Edinson Cavani – 34 gol (43 pertandingan)
Zlatan Ibrahimovic – 39 gol (42 pertandingan)
Cristiano Ronaldo – 42 gol (44 pertandingan)
Luis Suarez – 48 gol (49 pertandingan)
Lionel Messi – 51 gol (51 pertandingan)
Ini 11 Pemain terbaik Liga Champion 2016 dengan Zidane sebagai Manajernya
Badan Sepak Bola Eropa UEFA akhirnya merilis para pemain UCL Breakthrough Team of 2016, yang bermaterikan 11 pemain starting XI dengan performa paling mengejutkan di Liga Champions sepanjang tahun ini. Klub raksasa Jerman Borussia Dortmund yang melenggang mulus ke babak 16 besar mengirim pemain terbanyak dalam best XI tersebut disusul rival Bayern Munchen dan Barca, sementara pelatih Real Madrid yang membawa juara musim lalu Zinedine Zidane terpilih sebagai pelatihnya.
Berikut 11 nama pemain UCL Breakthough tim 2016 :
Kiper: Alphonse Areola (PSG)
Belakang: Sergi Roberto (Barcelona)
Belakang: Samuel Umtiti (Barcelona)
Belakang: Victor Lindelof (Benfica)
Tengah: Thomas Lemar (AS Monaco)
Tengah: Joshua Kimmich (Bayern Munchen)
Tengah: Renato Sanches (Bayern Munchen)
Tengah: Raphael Guerriero (Borussia Dortmund)
Depan: Christian Pulisic (Borussia Dortmund)
Depan: Andre Silva (Porto)
Depan: Ousmane Dembele (Borussia Dortmund)
Pelatih: Zinedine Zidane (Real Madrid).
Dortmund diwakili tiga pemain, lebih banyak dibandingkan klub-klub lain. Tiga pemain itu adalah Raphael Guerriero, Ousmane Dembele dan Christian Pulisic. Barcelona dan Bayern Munchen menguntit dengan masing-masing dua wakil.
Dua pemain Barcelona semuanya dari sektor belakang, yaitu Sergi Roberto dan Samuel Umtiti. Sementara itu, duo Bayern Joshua Kimmich dan Renato Sanches bercokol di lini tengah.
Untuk pelatih, Zidane lah yang terpilih. Sukses mengantarkan Real Madrid menjuarai Liga Champions di musim pertamanya sebagai pelatih, pria Prancis itu juga mengantarkan Los Merengues menyabet trofi Piala Super Eropa dan Piala Dunia Antarklub FIFA.
Madrid sendiri sekarang sedang berada dalam streak 37 pertandingan tanpa tersentuh kekalahan sejak April. Catatan Zidane sebagai pelatih Madrid sejauh ini adalah: Menang 41, seri 10, dan kalah 2.