Para pemain Real Madrid bersiap mendapat bonus besar setelah membantu klub meraih tiga gelar selama 2016.
El Real memang tak berjaya di kompetisi lokal pada tahun ini. Gelar juara La Liga dan Copa del Rey jatuh ke tangan rival berat mereka, FC Barcelona.
Namun, skuad asuhan Zinedine Zidane itu berkuasa di panggung internasional dengan mengklaim titel Liga Champions, Piala Super Eropa, dan teranyar Piala Dunia Antarklub.
Atas prestasi membanggakan tersebut, bonus sebesar 1,1 juta euro atau sekitar Rp 15,6 miliar bakal masuk ke rekening setiap pemain Madrid. Demikian yang dilaporkan media Marca.
Rinciannya adalah 700 ribu euro dari kemenangan di Liga Champions, 260 ribu dari Piala Super Eropa, serta Piala Dunia Antarklub, 150 ribu dari Copa del Rey. Sisanya merupakan hasil sumbangan Audi selaku sponsor klub.
El Real memang didiskualifikasi dari Copa del Rey lantaran menurunkan pemain ilegal. Kendati demikian, pihak klub tetap menggelontorkan bonus buat pemain.
Dikabarkan media serupa, Real Madrid akan mengucurkan bonus dengan jumlah yang sama apabila berhasil meraih pencapaian serupa pada 2017.
Bonus mewah bisa mengalir bak air berkat pemasukan besar yang diperoleh Madrid.
Seperti pernyataan yang dirilis beberapa waktu lalu, klub pimpinan Presiden Florentino Perez meraup keuntungan 620 juta euro (sekitar Rp 90 triliun) di sepanjang musim 2015-2016.
Kamis, 29 Desember 2016
Sudah Menang 3 Gelar, Setiap Pemain Real Madrid Dapat Bonus Rp 15,6 Miliar
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar