Sabtu, 30 Juli 2016

Tidak Akan Ada Jadwal Pertandingan di Musim Dingin Liga Inggris?

Liga Primer Inggris Segera Berlakukan Jeda Musim Dingin


indolivescore.com - Manajer tim nasional Inggris, Sam Allardyce memberikan pernyataan bahwa kompetisii Liga Primer Inggris harus melakukan jeda musim dingin di kompetisi domestik.

Asosiasi tertinggi sepak bola Inggris saat ini tengah melakukan perundingan untuk memberlakukan jeda musim dingin. Wacana tersebut lahir dari Sam Allardyce. Menurutnya jeda musim dingin memberikan keuntungan bagi para pemain.

Sementara itu, Pimpinan Eksekutif Liga Primer Inggris, Richard Scudamore menanggapi pernyataan itu dengan serius dan sedang melakukan beberapa pertimbangan.

"Sam Allardyce telah menyerukan untuk diberlakukannya jeda atau istirahat musim dingin dalam waktu yang lama dan kami menerima masukan tersebut," kata Richard sebagaimana dikutip Express.

Saat ini memang tengah diadakan rapat oleh beberapa badan komite tertinggi sepak bola Inggrsi. "Diskusi sedang berjalan dengan FA dan Football League. Ada keinginan untuk membuat hal tersebut menjadi kenyataan, tapi saya belum memastikan skala waktunya," katanya.

Sejauh ini, dua liga elit di Eropa, seperti La Liga Spanyol dan Bundesliga Jerman, sudah memberlakukan jeda untuk istirahat di musim dingin kepada para pemain.

Sementara itu, waktu musim dingin di Liga Inggris seperti saat hari Natal dan Tahun Baru justru menjadi waktu kalender sepakbola yang paling sibuk di dunia yang biasa dikenal sebagai Boxing Day.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar