Sabtu, 22 Oktober 2016

Kiper Ini Terkena Kutukan Laga 40 Partai

Dramatis. Penantian panjang kiper utama CSKA Moscow, Igor Akinfeev, di ajang Liga Champions, akhirnya kandas ketika pertandingan tinggal tersisa tiga menit.

Gawang yang dijaganya akhirnya kembali jebol saat timnya menjamu AS Monaco di matchdayketiga penyisihan Grup E yang berlangsung di Arena CSKA, Moskow, semalam.

Adalah gelandang muda Portugal Bernardo Silva yang membobol gawang Akinfeev di menit ke-87. Gol yang membuat Monaco terhindar dari kekalahan untuk kali pertama di fase grup musim ini.

Bagi Akinfeev, gol tersebut kian menambah panjang kutukan yang menghampirinya di ajang Liga Champions. Yakni, gagal menjaga gawangnya tetap perawan alias clean sheet dalam 40 pertandingan beruntun dalam kurun satu dekade alias 10 tahun terakhir!

Terakhir kali, Akinfeev—kiper Timnas Rusia dengan rekor 92 caps yang sempat dikait-kaitkan dengan Manchester United—mampu menjaga gawangnya tak kebobolan terjadi saat CSKA bertanding melawan Arsenal, 1 November 2006.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar