Selasa, 23 Agustus 2016

Chelsea Butuh Tambahan di Lini Belakang

Manajer Chelsea, Antonio Conte, mengakui bahwa ia khawatir dengan kurangnya pemain bertahan berpengalaman di timnya.

The Blues sebelumnya sudah sempat dikaitkan dengan nama-nama seperti Kalidou Koulibaly dan Nikola Maksimovic dalam beberapa pekan terakhir. Klub sendiri amat ingin memperkuat lini pertahanan mereka dengan mendatangkan bek anyar dalam waktu dekat.

Sosok berusia 47 tahun lantas mengakui bahwa ia terlibat aktif dalam usaha klubnya mendatangkan pemain anyar, namun sejauh ini tim baru berhasil mendaratkan dua penggawa.

"Saya kira kami perlu merekrut beberapa pemain, kami tidak punya terlalu banyak pemain di lini pertahanan dan kami tengah bekerja sama dengan klub untuk menemukan solusi baru," tutur Conte pada laman resmi klub.

"Kami menghadapi musim anyar dengan kondisi yang kurang bagus, namun kami berusaha keras untuk memperbaiki situasi yang ada, namun jika anda tanya saya, target utama untuk skuat ini sekarang amat sulit."

"Kami membutuhkan lebih banyak waktu untuk mendapatkan jawaban yang lebih baik dari satu laga ke laga lainnya. Saya selalu mengadakan kontak tiap hari, namun saya membicarakannya dengan klub. Kami harus menemukan solusi."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar