Antoine Griezmann tetap tidak menyimpan rasa dendam kepada Cristiano Ronaldo meskipun kalah dalam dua partai final dari Real Madrid.
Ronaldo baru-baru ini mengungkapkan jika Griezmann pernah mengatakan jika dirinya membenci penyerang berusia 31 tahun itu ketika keduanya bertemu di Miami. Namun Griezmann menegaskan jika dirinya saat itu hanya bercanda kepada Ronaldo dan bersikeras jika ia memiliki rasa hormat yang besar pada kapten timnas Portugal itu.
“Ronaldo dulu merupakan tetangga saya dan dia melewati rumah saya setiap hari,” ujar Griezmann kepada L’Equipe. “Kami selalu saling menyapa, namun saya pindah ke rumah baru tahun lalu. Rumah baru saya tidak terlalu jauh dari yang lama, namun kami tidak lagi bertemu secara teratur.”
“Namun, kami bertemu kembali pada musim panas tahun ini di Miami. Saat itu saya sedang berlibur dengan pasangan saya dan kami bertemu Cristiano di sebuah restoran di sana. Itu adalah sebuah kebetelulan. Saya menghampiri dirinya dan mengucapkan selamat kepadanya atas gelar juara Euro 2016 bersama Portugal dan juara Liga Champions bersama Real Madrid.”
“Saya bercanda ketika mengatakan jika saya membencinya, karena saya masih mengalami rasa sakit setelah final Euro 2016. Namun jelas perasaan saya tidak berbeda kepada dirinya hanya karena dia mengalahkan saya dua kali di final dan mencetak hattrick akhir pekan lalu [Atletico 0-3 Madrid]. Saya memiliki rasa hormat yang besar pada dirinya.”
“Jika saya masih seorang anak muda, saya mungkin akan mengidolakan dirinya, sama seperti saya akan mengidolakan Lionel Messi, Neymar, dan Paul Pogba.”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar