Teror bom yang terjadi di kota Manchester rupanya menggugah sisi kemanusiaan dari seorang Yaya Toure. Untuk membantu meringankan beban para korban, gelandang gaek Manchester City beserta agennya sepakat untuk memberi sumbangan berupa uang tunai.
Pada Selasa (23/5) lalu sekitar 22 orang harus kehilangan nyawanya serta puluhan lainnya mendapat luka-luka akibat serangan bom yang terjadi di Manchester Arena. Kebanyakan dari mereka adalah penonton dari konser penyanyi muda ternama, Ariana Grande.
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, bahkan nyaris kehilangan keluarga kecilnya dalam insiden ini setelah diketahui jika istri beserta dua anak perempuannya menghadiri konser ini. Beruntung ketiganya selamat dari cedera meski dikabarkan mengalami syok.
Kejadian ini jelas membuat Toure merasa prihatin. Gelandang asal Pantai Gading ini kemudian membuat aksi simpatinya menjadi nyata dengan mengajak agennya, Dimitri Seluk, untuk memberi bantuan. Jumlahnya tidak sedikit karena masing-masing dari mereka menyisihkan uang senilai 50.000 Poundsterling.
“Sungguh berita yang mengerikan datang dari Manchester. Doa dan kepedulian untuk para korban,” tulis Toure di akun resmi Twitternya.
“Yaya dan juga aku ingin membantu. Kami sudah bicara pagi ini soal apa yang terjadi kemarin dan ia menanyakan apa yang bisa kami lakukan. Kemudian kami sepakat untuk mendonasiakan masing-masing 50.000 Poundsterling pada para korban. Ini untuk semua yang berasal atau bukandari Manchester,” begitu pernyataan Seluk seperti yang dirangkum oleh Sky Sports News HQ.
“Hari ini adalah kesempatan di mana kami dari sepak bola bisa memberi bantuan. Aku punya anak yag berusia delapan tahun dan tidak bisa membayangkan rasa sakit dan penderitaan jika harus kehilangannya seperti orang tua korban lainnya,” tambah sang agen lagi.
Sejak 24 jam semenjak insiden itu terjadi, donasi sebesar 1,5 juta Poundsterling dikabarkan sudah terkumpul. Dunia sepak bola sendiri menggunakan caranya sendiri untuk menunjukkan belasungkawa seperti dengan melakukan mengheningkan cipta.
http://indolivescore.com/salut-yaya-toure-donasi-korban-bom-di-manchester/
Minggu, 28 Mei 2017
Salut, Yaya Toure Donasi Korban Bom di Manchester
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar