Klub raksasa Premier League, Manchester Untied dilaporkan bersedia untuk membiarkan salah satu bintangnya, Bastian Schweinsteiger meninggalkan Old Trafford dengan status bebas transfer.
Pemain berusia 32 tahun itu mengalami awal yang sulit untuk tahun keduanya di Inggris, setelah hanya bermain sekilas pada musim lalu.
Schweinsteiger hanya muncul di 18 kali laga Premier League saat MU masih di bawah asuhan Louis Van Gaal. Lalu kini bersama Jose Mourinho, Schweini justru benar-benar tak dapat kesempatan tampil reguler di skuat Red Devils.
Gelandang yang turut mempersembahkan gelar Liga Champions untuk Bayern Munchen pada tahun 2013 ini membuat kejutan dengan kembali ke sesi latihan tim pertama Setan Merah.
Namun, The Sun melaporkan bahwa comeback-nya itu hanya untuk memastikan dirinya fit untuk dilepas pada saat jendela transfer musim dingin dibuka awal tahun depan.
“Bastian adalah Schweinsteiger memenuhi kewajibannya dengan berlatih setiap hari dan dalam bentuk yang hebat,” kata sumber The Sun yang diklaim sebagai orang dalam Manchester United.
“Dia masih tampak sebaik ketika datang. United berharap masih ada klub yang ingin membawanya pergi dari Old Trafford pada jendela transfer berikutnya, tapi belum ada peminat.”
Melanjutkan karier di Chinese Super League atau Major League Soccer, dianggap menjadi opsi masuk akal bagi Schweini dan United siap memberi kompensasi menggiurkan.
Pemain yang pernah juara Piala Dunia bersama Jerman itu akan menerima sekitar 18 juta poundsterling jika dilepas dari Old Trafford, karena kontraknya masih tersisa dua tahun lagi.
Senin, 07 November 2016
Bastian Schweinsteiger Akan Tinggal MU di Bulan Januari Dengan Status Bebas Transfer
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar